Desa Gedongsari Masuk Seleksi Visitasi Keterbukaan Informasi Publik se Jawa Tengah
Redaksi 24 Oktober 2018 10:54:08 WIB
Gedongsari – Desa Gedongsari menjadi salah satu dari dua desa yang dipacu oleh Pemerintah Kabupaten Blora dan Provinsi Jawa Tengah dalam penyelenggaraan keterbukaan informasi publik. Terbukti, pada hari Selasa (23/10/), Tim Visitasi keterbuakaan informasi publik dari Jawa Tengah melakukan pemeringkatan di Desa Gedongsari.
Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah yang di pimpin Claudia Kissa Devi S.H. beserta staf mengadakan visitasi ke Desa Gedongsari. Kunjungan itu diterima langsung oleh Kepala Desa Gedongsari Hj Sri Lastuti dan ketua tim SID Gedongsari Arif Zainudin S.Pd.I. serta staf desa lainnya.
Kades Gedongsari menyampaikan bahwa komitmen keterbukaan informasi publik dikaitkan dengan agenda reformasi birokrasi untuk meningkatkan layanan pada publik. “Integrasi antar unit di Pemerintahan Desa Gedongsari menjadi sangat penting untuk memenuhi kewajiban ketebukaan informasi pada publik,” kata Kades Hj Sri Lastuti.
Dalam kesempatan itu, komisioner dan staf KIP melakukan verifikasi atas dokumen fisik yang terkait dengan keterbukaan informasi publik yang dijalankan oleh tim SID. Setelah melakukan diskusi dan verifikasi, disampaikan saran agar tim SID gedongsari melakukan pengembangan pada struktur tim SID sesuai dengan norma yang diatur dalam UU tentang Keterbukaan InformasI Publik, pendokumentasian daftar informasi publik pada setiap unit untuk dikelola oleh tim SID.” penilaian website desa ini baru pertama kali di adakan semoga bisa menambah kemajuan teknologi desa dalam hal informasi yg lebih luas, Kalau ditingkat desa keterbukaan informasi publik desa Gedongsari termasuk baik dibandingkan desa lain”, kata komisioner dan staf KIP.
Ketua tim SID Gedongsari Arif Zainudin S.Pd.I. mengtakan suatu kebanggan Desa Gedongsari bisa masuk seleksi visitasi keterbukaan informasi publik se jawa tengah karena dari sekian ribu desa di Jawa Tengah, hanya ada 16 desa yang masuk pada seleksi. Semoga kedepan website desa gedongsari bisa lebih berkembang dan menjadi role model keterbukaan informasi publik untuk desa lainnya.
Komentar atas Desa Gedongsari Masuk Seleksi Visitasi Keterbukaan Informasi Publik se Jawa Tengah
sudah bagus bgtt
Merasa tersanjung...tp kami masih perlu belajar banyak lagi ke depannya..oleh karena itu mohon bimbingan dan masukan yg membangun...demi kemajuan webside desa gedongsari..
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Pemdes Gedongsari Mengucapkan Selamat Atas Pelantikan Bupati Dan wakil Bupati Blora
- Pemdes Gedongsari Mengucapkan Selamat Atas Pelantikan Bupati Dan wakil Bupati Blora
- Pemdes Gedongsari Mengucapkan Selamat Atas Pelantikan Bupati Dan wakil Bupati Blora
- Musdessus Verifikasi Data Penerima BLT DD tahun 2021
- GERAKAN JATENG DIRUMAH AJA
- LAPORAN REALISASI DD TAHAP II 2020 DESA GEDONGSARI
- LAPORAN REALISASI DD TAHAP 1 2020 DESA GEDONGSARI